Palu, 20 Januari 2023. Tujuan kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka adalah untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft skills maupun hard skills mahasiswa, agar lebih siap dan relevan dengan kebutuhan zaman, menyiapkan lulusan sebagai pemimpin masa depan bangsa yang unggul dan berkepribadian. Program-program experiential learning dengan jalur yang fleksibel diharapkan akan dapat memfasilitasi mahasiswa mengembangkan potensinya sesuai dengan passion dan bakatnya.
Melihat hal tersebut, Pendidikan Geografi FKIP Universitas Tadulako melaksanakan magang di dinas pekerjaan umum Kota Palu. Mahasiswa di prodi pendidikan geografi terlibat aktif dalam penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) yang tersebar di berbagai lokasi di Kota Palu.
Urgensi dilakukannya penataan ruang selain karena ukuran ruang di muka bumi yang terbatas adalah populasi manusia yang terus bertambah. Mewujudkan pelindungan fungsi ruang dan pencegahan dampak negatif terhadap lingkungan akibat pemanfaatan ruang adalah salah satu tujuan penataan ruang. Dengan Rencana Tata Ruang yang di dalamnya terdapat mitigasi bencana, manusia juga dapat mengantisipasi pembangunan dan aktivitas di sekitar daerah rawan bencana.
Jumlah mahasiswa yang magang di dinas pekerjaan umum Kota Palu yaitu 3 orang. Ketiga mahasiswa merupakan angkatan 2019 yaitu Muh Rezki Rajab, Haerul, dan Ibrahim. Keterlibatan mahasiswa dalam magang dapat menjadi pengalaman mereka untuk meningkatan softskill dan hardskill guna menunjung kompetensi lulusan.
Pada hari ini, selasa 20 Januari 2023 mahasiswa resmi ditarik oleh dosen Pendidikan Geografi yaitu Ir. Rahmawati, S.Si.,M.Sc, selanjutnya penyusunan laporan kegiatan selama magang menjadi tagihan terhadap mahasiswa yang harus segera dikumpul.