Kulawi, 22 Agustus 2023 – Prodi Pendidikan Geografi dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tadulako melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat (PENMAS) yang berfokus di SMA Negeri 5 Sigi, Kecamatan Kulawi. Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 23 dan 24 Agustus 2023 ini melibatkan sejumlah dosen dan mahasiswa Prodi Pendidikan Geografi.
Dalam PENMAS kali ini, tim terbagi menjadi empat kelompok yang masing-masing mengarah pada aspek kebencanaan di wilayah Kecamatan Kulawi. Dengan fokus ini, sasaran utama kegiatan adalah guru dan siswa di SMA Negeri 5 Sigi. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai mitigasi bencana dan penanganan dalam konteks wilayah tersebut.
Hasil dari kegiatan PENMAS ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam pengembangan program-program sekolah, terutama bagi sekolah-sekolah yang memiliki fokus pada mitigasi bencana (SWALIBA). Dengan sinergi antara dosen, mahasiswa, guru, dan siswa, upaya mitigasi bencana diharapkan akan semakin terkoordinasi dan efektif di masa yang akan datang jika terjadi bencana.
Dengan semangat kolaborasi dan pemberdayaan masyarakat, Prodi Pendidikan Geografi FKIP Universitas Tadulako terus berkomitmen untuk turut serta dalam upaya memajukan wilayah dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya mitigasi bencana di tengah-tengah masyarakat baik di Sulawesi Tengah maupun di luar Sulawesi Tengah.