Mahasiswa Pendidikan Geografi melakukan kunjungan ke stasiun Meterologi Sis Aljufri Palu Sabtu 9/3/24. Kunjungan ini merupakan bagian dari mata kuliah Meterologi/Klimatologi yang ada di semester 2. Mahasiswa Geotadulako Diperkenalkan dengan Ilmu Pengenalan alat-alat pengukur unsur cuaca di taman alat meterologi. Kunjungan ini membuka kesempatan bagi mahasiswa untuk melihat secara langsung bagaimana alat-alat tersebut melakukan pengukuran. Mereka tidak hanya memperhatikan, tetapi juga aktif bertanya kepada observer.
Kaprodi Program Studi FKIP Universitas Tadulako, Ika Listiqowati mengucapkan terimakasih telah menerima kunjungan mahasiswa Geotadulako. Ia menyampaikan salah satu tujuan dari kegiatan kunjungan ini yaitu agar mahasiswa memiliki pengalaman dan belajar secara lansgung menganai alat-alat meteorologi. Stasiun Meteorologi memiliki banyak informasi terutama tentang peralatan cuaca yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa untuk belajar.